Jenis – Jenis Krida

Krida Lantas

Berfokus pada pengaturan dan pengendalian lalu lintas, pendidikan dan penyuluhan keselamatan berlalu lintas, membantu polisi dalam kegiatan pengamanan lalu lintas, dan menjadi pelopor keselamatan berkendara di kalangan pelajar dan masyarakat.

Krida TKP

Berfokus pada penanganan awal di tempat kejadian perkara, mengamankan dan melindungi TKP sebelum penyidik datang, edukasi tentang ilmu forensik dasar, dan memahami alur penyelidikan dan barang bukti.

Krida P2B

Berfokus pada pengetahuan dan keterampilan dalam mitigasi bencana, siaga dan tanggap darurat saat bencana alam terjadi, memberikan pertolongan pertama kepada korban, edukasi masyarakat tentang kesiapsiagaan bencana.

Krida Tibmas

Berfokus pada menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat, penyuluhan hukum dan sosial ke warga, membantu menyelesaikan konfilk sosial secara damai, menjadi agen perubahan di lingkungan sekitar.